Cara Membuat Rempeyek Kacang Yang Renyah dan Garing
Cemilan yang satu ini wajib anda miliki, memang terkesan biasa saja cemilan ini, namun rasa gurih dan garing dimilikinya membuat anda tidak akan berhenti menyantap cemilan ini. Cemilan ini dibuat dengan bahan dasar utama yaitu kacang tanah yang kemudian dicampurkandengan adonan tepung lalu digoreng. Tentunya ada beberapa cara agar mmebuat rempeyek kacang ini mempunyai rasa yang renyah dan garing. Di jawa tengah sendiri rempeyek kacang tanah ini dibuat sebagai bahan pelengkap untuk makanan seperti nasi pecel, nasi rames, soto, sop dan atau camilan.Untuk rempeyek kacangnya bisa rempeyek kacang hijau maupun rempeyek kacang tanah, yang keduanya tetap akan menghasilkan rasa yang renyah dan garing enak.Untuk bumbunya agar dapat membuat rempeyek menjadi garing dan enak, anda bisa melihat beberapa resep berikut ini yang tentu saja mudah dan anda bisa membuatnya senduru di rumah.
Bahan resep rempeyek:
gambar rempeyek kacang renyah dan garing |
Bahan resep rempeyek:
- 100 gr kacang tanah, belah 2 atau 3 bagian
- 8 sdm tepung beras
- 100 ml air
- 2 sdm santan instan
- 4 lembar daun jeruk, iris tipis
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 2 cm kencur
- 1 sdt ketumbar
- 1 cm kunyit
- secukupnya garam/penyedap rasa
- minyak goreng
- Haluskan bawang putih, kemiri, ketumbar, kencur dan kunyit
- Campurkan tepung beras, santan instan, daun jeruk yang sudah diiris, kemudian bumbu yang sudah dihaluskan
- Tambahkan air, diperkirakan ya adonannya tidak kental tapi tidak terlalu cair juga. Aduk rata adonan
- Tuang kacang tanah, tambahkan garam/penyedap rasa secukupnya, aduk rata
- Goreng dalam minyak panas dengan cara meletakkan adonan di pinggir wajan dengan sendok sayur.
- Siram2 dengan minyak agar terlepas dari pinggir wajan. Pastikan api kompor tidak terlalu besar
- Setelah matang, angkat dan tiriskan. Tunggu hingga dingin dan minyaknya benar2 turun baru kemudian masukkan dalam toples kedap udara.
- Siap disantap