Resep puding suntik bunga dalam kaca

Kamu berencana untuk bisnis puding atau menyajikan puding yang unik untuk hari ulang tahun terkasih? Kamu bisa menjatuhkan pilihan pada puding art yang indah. Dengan bahan-bahan sederhana dan sedikit kemampuan seni, makanan yang menyejukan mata ini bisa kamu bikin sendiri.

Bahan untuk puding dasar :

    2 bungkus agar-agar plain tanpa warna
    150 gr gula pasir
    1200 ml air
    1/4 sdt vanili

Bahan untuk puding bunga :

    3/4 bungkus agar-agar plain tanpa warna
    600 ml susu cair
    75 gr pewarna hijau, ungu, kuning.

Bahan untuk puding alas :

    1 bungkus agar-agar plain tanpa warna
    800 ml susu cair
    150 gr gula
    1/8 sdt garam

Alat tambahan yang dibutuhkan untuk membuat puding suntik :

    2 buah syringe atau suntikan dengan jarum lurus
    1 buah syringe atau suntikan dengan jarum bengkok
    mangkok batau mika bening
    tisu.

Cara pembuatannya :

    Didihkan semua bahan puding dasar sembari diaduk-aduk rata. Lalu masukkan dalam ke dalam mangkuk bening. Dinginkan.
    Lalu didihkan bahan puding bunga. Secara terpisah, tambahkan pewarna dan masukkan dalam suntingan masing-masing.
    Nah, sebagai awal pembuatan bunga, semprotkan warna kuning dalam agar-agar bening secara perlahan di bagian tengah. Pastikan jangan sampai menyentuh dasar ya.
    Bersihkan sisa suntikan dengan sendok atau tisu.
    Lalu semprotkan agar-agar ungu sebagai mahkota bunga dan agar-agar hijau sebagai daun.
    Setelah itu, didihkan bahan puding alas. Lalu tuangkan pada mangkok bening yang tersisa.
    Dinginkan dan puding siap dinikmati.
    Teknik selengkapnya bisa dilihat di video ini.

Puding suntik yang seolah-olah bunga di dalam kaca ini bukan hanya memanja lidah, matamu juga terpesona dengan keindahannya. Nah, kamu berani coba.

Resep ini terinspirasi dari sini.

Puding adalah makanan lezat nan praktis yang gampang dibuat. Jadi tanpa perlu mengeluarkan banyak uang untuk jajan ke kafe, resep varian puding ini bisa kamu coba sendiri.

Selamat mencoba.

Sumber : http://www.hipwee.com/tips/6-resep-puding-praktis-yang-bisa-jadi-andalan-saat-lapar-tapi-gak-mau-ribet-bikin-camilan/
edit