Resep Lumpia Semarang Asli Isi Rebung & Saos Lezatnya
Untuk resep cemilan sederhana praktis yang berikutnya adalah resep lumpia semarang asli rebung. Lumpia adalah jenis makanan seperti rolade yang berisi rebung,daging ayam,telur atau udang.Dan salah satu makanan khas kota semarang selain bandeng presto adalah lumpia rebung, jenis makanan ini mempunyai rasa yang enak sekali saat disantap serta bentuknya yang besar besar adalah satu ciri dari lumpia semarang rebung tersebut. Harga untuk lumpia semarang ukuran besar adalah sekitar Rp10.000,- sedangkan untuk lumpia yang kecil dihargai sekitar Rp1000,- hingga Rp2000,-. ntuk lumpia semarang juga terdiri dari dua macam dalam pengolahannya, yaitu lumpia semarang goreng dan lumpia semarang basah.
Perbedaannya adalah jika pada lumpia semarang basah, maka kulit lumpianya dibiarkan begitu saja dan tanpa digoreng. Sedangkan untuk lumpia semarang goreng, maka kulit lumpia digoreng terlebih dahulu dan menciptakan lumpia semarang dengan rasa cripsy renyah pada kulitnya dan dengan ditambahkan isian yang khas seperti rebung, udang kupas, bawang putih maupun ditambahkan ayam tetelan untuk variasinya. Nah, anda bisa melakukan kreasi masakan untuk membuat lumpia semarang ini sendiri di rumah, sehingga anda tidak perlu repot pergi ke semarang untuk merasakan lumpia semarang yang terkenal tersebut. Berikut adalah penjelasan secara lengkap tentang bagaimana proses membuat lumpia semarang asli dan bagaimana cara membuat adonan kulit lumpia yang terkenal tersebut.
Sebelumnya buat terlebih dauhulu kulit lumpia goreng semarang yang mempunyai ciri khas garing dan renyah
Bahan resep kulit lumpia semarang asli:
Selanjutnya adalah proses bagaimana cara membuat lumpia goreng semarang asli setelah sebelumnya selesai membuat kulit lumpia yang garing dan renyah
Bahan resep membuat lumpia semarang asli isi rebung :
Untuk isi,
Perbedaannya adalah jika pada lumpia semarang basah, maka kulit lumpianya dibiarkan begitu saja dan tanpa digoreng. Sedangkan untuk lumpia semarang goreng, maka kulit lumpia digoreng terlebih dahulu dan menciptakan lumpia semarang dengan rasa cripsy renyah pada kulitnya dan dengan ditambahkan isian yang khas seperti rebung, udang kupas, bawang putih maupun ditambahkan ayam tetelan untuk variasinya. Nah, anda bisa melakukan kreasi masakan untuk membuat lumpia semarang ini sendiri di rumah, sehingga anda tidak perlu repot pergi ke semarang untuk merasakan lumpia semarang yang terkenal tersebut. Berikut adalah penjelasan secara lengkap tentang bagaimana proses membuat lumpia semarang asli dan bagaimana cara membuat adonan kulit lumpia yang terkenal tersebut.
gambar lumpia semarang asli rebung |
Bahan resep kulit lumpia semarang asli:
- 200 ml air
- 200 gr tepung terigu
- 2 sdm minyak sayur (cuma untuk bahan olesan)
- 150 ml telur (ambil putih telurnya saja, ambil kuningnya menggunakan botol plastik kosong)
- Garam secukupnya
- Pertama campurkan tepung terigu dan garam
- Aduklah secara merata
- Kemudian masukkan 150 ml putih telur
- Tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni atau diaduk-aduk menggunakan tangan
- Setelah air habis, tetap uleni adonan tersebut selama kurang lebih 15 menit
- Setelah beres diamkan adonan tersebut selama 40 menit
- Tuang 2 sdm minyak goreng kedalam wajan anti lengket
- Celupkan kuas kue ukuran lebar ke dalam adonan
- Oleskan ke dalam wajan hingga merata
- Setelah adonan tergoreng hingga bagian pnggir adonan terkelupas, selanjutnya
- Aangkat dan taruh diatas daun pisang supaya tidak lengket
- Lakukan hingga adonan habis
- Sebelumnya telah disebutkan disebutkan ada putih telur bukan? campurkan putih telur tersebut dengan 1 sdm air
- Aduk sampai merata
- Oleskan dengan menggunakan kuas kue disepanjang bagian luar kulit lumpia yang akan direkatkan
- Tekan-tekan secara perlahan
- Biarkan selama 15 menit supaya merekat kuat
- Pada saat menggoreng usahakan cuma 1x membalik kulit lumpianya jika sisi bagian lainya sudah berwarna kekuningan
Selanjutnya adalah proses bagaimana cara membuat lumpia goreng semarang asli setelah sebelumnya selesai membuat kulit lumpia yang garing dan renyah
Bahan resep membuat lumpia semarang asli isi rebung :
- 10 lembar kulit lumpia
- 2 sendok makan tepung terigu dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk perekat
- minyak untuk menggoreng
- 3 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 sendok teh ebi sangrai, dihaluskan
- 100 gram udang kupas, dicincang kasar
- 2 butir telur, dikocok lepas
- 200 gram rebung kaleng, diiris korek api
- 1/2 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan kecap manis
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- 1 siung bawang putih, dihaluskan
- 300 ml air
- 50 gram gula merah, disisir halus
- 25 gram gula pasir
- 1 sendok makan tepung sagu dan 2 sendok teh air, dilarutkan untuk pengental
- 10 buah cabai rawit hijau
- 10 sendok teh acar mentimun
Untuk isi,
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan ebi sampai harum.
- Tambahkan udang. Aduk sampai berubah warna. Sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan telur. Aduk sampai berbutir.
- Tambahkan rebung. Aduk sampai layu.
- Masukkan saus tiram, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai meresap.
- Ambil selembar kulit lumpia. Beri isi. Lipat dan gulung.
- Rekatkan dengan larutan tepung terigu.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
- rebus bawang putih dan air sampai mendidih.
- Masukkan gula merah, dan gula pasir. Aduk sampai larut.
- Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Aduk sampai meletup-letup.
Sajikan lumpia bersama saus dan pelengkap.